Expansion of OCTI

Kesadaran Tanah Air membentang dari Sabang sampai Merauke, OCTI siap hadir di setiap sudut negeri



Tahun ini, ekspansi OCTI dilakukan pada dua lokasi sekaligus, yaitu DI Yogyakarta dan Semarang. Peletakan batu pertama dilakukan pada Mei 2016, masing-masing di Jalan Brigjen Katamso No. 75 dan di Jalan S. Parman Semarang 49. Fenomena ini dijadwalkan pada dua minggu yang berbeda. Dengan demikian, seluruh dewan direksi dapat hadir menyaksikan momen berharga perusahaan. Dua lokasi dipilih berdasarkan banyaknya permintaan masyarakat setempat melalui surat elektronik selama enam bulan terakhir dan untuk melengkapi kecintaan terhadap kopi cita rasa Nusantara.

Daerah Istimewa Yogyakarta, kini, dipenuhi anak-anak muda yang gaya hidupnya menjunjung tinggi quality time. Anak-anak muda, untuk memenuhi hal tersebut memilih pergi ke satu tempat yang memiliki atmos r dan suasana yang mendukung. Bila generasi X dan generasi Y awal biasanya menghabiskan waktu di rumah seorang teman, lain halnya dengan generasi Y akhir dan generasi Z. Anak-anak pada dua generasi yang sekarang sedang beranjak dewasa (remaja) memilih kedai kopi sebagai tempat utama. OCTI cabang Yogyakarta akan dipercayakan pada Bapak Brama Gading.

Kota unik lainnya, Semarang, salah satu kota terbesar di Indonesia yang menyimpan berbagai bentuk alam seperti perbukitan, pantai, dan gedung peninggalan zaman sejarah memiliki kepadatan penduduk sebesar 3.850 jiwa/km2. Pertumbuhan penduduk, ekonomi, budaya bersosialisasi, dan kemajuan teknologi digital memberi ketertarikan tersendiri pada OCTI untuk menyebarkan sukacita nikmatnya menghabiskan waktu bersama orang istimewa pada lokasi yang istimewa. Bapak Eli Hakim, setelah pembangunan selesai akan memimpin OCTI cabang Semarang.

Sejak Mei 2010, OCTI hadir pertama kali di kawasan Gading Serpong, Tangerang yang pada waktu itu disadari oleh para pendiri memiliki potensi besar sebagai pusat berbagai kegiatan, dimulai dari perkantoran, pendidikan, mall, rumah sakit, dan tempat tinggal. Sejak saat itu, OCTI yang menghadirkan lokasi dengan suasana nyaman dan hangat mampu memfasilitasi macam-macam produktivitas sembari menikmati ragam pilihan kopi mulai dari menu utama khas Indonesia
hingga mancanegara. Dalam enam tahun terakhir, rasa cinta OCTI berhasil tersebar hingga tiga kota besar di Indonesia, meliputi Jakarta, Surabaya, dan Bandung.